Mendiknas Luncurkan Program Komputer untuk Sekolah


Jakarta --- Menteri Pendidikan Nasional, Mohammad Nuh meluncurkan Program Komputer untuk Sekolah (KUS) 2010, pada Selasa, 23 Juli 2010, di Hotel Sultan, Jakarta. Program ini terintegrasi dan berkelanjutan selama lima tahun, berupa pemberian donasi komputer untuk sekolah serta pelatihan dan pendampingan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi (TIK), bagi para pengajar serta jaringan internet.

Program ini merupakan kerja sama PT. XL Axiata Tbk dengan Kementerian Pendidikan Nasional (Kemdiknas). Program ini bagian dari CSR (Corporate Social Responsibility) PT. XL Axiata Tbk yang berfokus pada bidang pendidikan dengan tema Indonesia Berprestasi.

Dalam sambutannya Mendiknas mengatakan, ada tiga syarat dalam mengurus pendidikan. Syarat itu adalah tidak boleh mengurusi sendiri dalam arti harus terbuka dengan siapa pun, tidak berasumsi, dan tidak menempatkan diri tahu semuanya. "Pendidikan terkait dengan masa depan. Maka, tidak ada satu orang pun memiliki otoritas mutlak untuk memprediksi ke depan seperti apa," kata Menteri Nuh.

Menteri Pendidikan Nasional berterima kasih kepada perusahaan-perusahaan yang turut mendedikasikan sebagian keuntungannya kepada masyarakat, sebagai bagian komitmennya untuk mengembangkan dunia pendidikan. "Sumbangan berapa pun untuk dunia pendidikan tidak ada yang kecil. Sumbangan sekecil apapun, kontribusi sekecil apapun di dalam dunia pendidikan memiliki makna yang luar biasa bagi dunia pendidikan," ujarnya.

Khusus Program KUS 2010, XL akan menyalurkan donasi dalam bentuk komputer sebanyak 200 unit kepada 60 SMP dan SMA di 10 Provinsi. Masing-masing sekolah mendapatkan tiga unit komputer yang telah terkoneksi internet. Untuk menjalankan program ini, XL menggandeng Yayasan Nurani Dunia sebagai pelaksana program, dengan dukungan SUN Microsystem, Huawei, dan Indologistic.

Peluncuran Program KUS dihadiri Hasnul Suhaimi, Presiden Direktur PT. XL Axiata Tbk; Ma Yue, CEO dan Presiden Direktur Huawei Tech Investment; Wibisono Gumulya, President Direktur SUN Microsystem; Rekoyusanto, Presiden Direktur PT. Sentra Indologis Utama, Indologistic, dan Imam Prasodjo dari Yayasan Nurani Dunia. (seno)

Sumber: http://www.kemdiknas.go.id

 
PADATIWEB BNSP NPSN NISN Kementerian Pendidikan Nasional

Bermanfaatkah Masa Orientasi Siswa bagi siswa baru?